Kamis, 03 April 2014

4 cara ampuh mengetahui produk kecantikan yang berbahaya

4 cara ampuh mengetahui produk kecantikan yang berbahaya

Produk kecantikan bagi wanita memang sangat bermanfaat, baik itu untuk menjadikan wajah semakin cantik maupun untuk menutupi kekurangan di wajah. Tapi, kamu juga harus memastikan terlebih dahulu produk kecantikan yang akan dipakai apakah berbahaya bagi kesehatan kulit atau tidak. Berikut ini cara mengetahui apakah produk kecantikanmu berbahaya atau tidak :


Bau 

Saat memilih produk kecantikan, coba ciumlah bau dari kosmetik tersebut. Jika baunya tajam, bisa dipastikan kalau produk tersebut mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi kulit. Jika baunya tawar atau terasa nyaman di hidungmu, itu tandanya produk kosmetik tersebut aman.


Warna

Warna produk kecantikan yang berbahaya biasanya lebih mencolok dibandingkan dengan warna produk yang tidak menggunakan bahan kimia berbahaya. Kamu bisa membandingkan antara produk yang satu dengan produk yang lain untuk memastikannya.

Waktu


Saat kamu menggunakan suatu produk kecantikan dan merasakan khasiatnya dalam waktu yang cepat, maka kamu harus waspada jika di dalam produk tersebut terdapat bahan kimia yang sangat berbahaya bagi kulitmu.


Iritasi

Menggunakan produk kecantikan yang berbahaya dalam waktu lebih dari sebulan akan menyebabkan iritasi. Untuk itu, hentikan pemakaian jika kulit terasa perih atau berubah menjadi lebih kusam, menimbulkan bercak, dan gatal-gatal.

 So Ladies, pilihlah produk kecantikan yang sesuai dengan kulitmu dan pilihlah dengan sangat hati-hati. Jangan tertipu dengan iklan yang beredar ya!